Mikha Tambayong: Saya Suka Chelsea Karena Saya Suka Warna Biru!

Arfi.web.id - Maudy Mikha Maria Tambayong atau lebih dikenal dengan nama Mikha Tambayong adalah seorang aktris, model, dan penyanyi. Ya, mungkin di antara kalian pun sudah tidak asing lagi dengannya.

Mikha Tambayong Fans Chelsea
(@miktambayong)

Perempuan kelahiran Jakarta, 15 september 1994 ini memang sering menghiasi dunia hiburan Indonesia. Dia sering menjadi pemeran dalam sinteron atau film populer di Indonesia. Dia juga mempunyai sebuah album, dan ada beberapa single juga, termasuk yang berduet dengan Rizky Febian (Bepisah itu Mudah).

Tapi di artikel ini tidak akan membahas panjang lebar soal biografi, perjalanan karir, penghargaan, dan lain sebagainya. Soal yang itu-itu kamu bisa baca sendiri di wikipedia. Nah, kalau di sini akan fokus membahas mengenai Mikha Tambayong dan klub bola kesukannya.

Baca Juga: Najwa Shihab - Pecinta Arsenal itu Kumpulan Orang Setia!

Mikha dan Sepakbola

Mikha ini memang memiliki ketertarikan lebih dengan dunia olahraga. Kalau kamu sudah mengikuti akun instagramnya (@miktambayong) pasti sering melihat foto Mikha sedang berolahraga. Selain tertarik dengan olahraganya sendiri, Mikha juga tertarik untuk menjadi penikmat olahraga. Salah dua olahraga yang dia “nikmati” sebagai penonton adalah sepakbola dan basket.

Di sini akan dibahas yang sepakbolanya saja. Dan klub bola favorit Mikha Tambayong adalah Chelsea FC. Itulah mengapa saat Chelsea melakukan tur ke Indonesia di tahun 2013 silam dia sangat antusias sekali. Terlebih dalam rangkaian acara tur Chelsea itu Mikha menjadi salah satu host-nya.

Tapi sebelum pembahasan jauh-jauh mengenai Mikha yang menjadi fans berat Chelsea FC, alangkah lebih baiknya kita tau dulu alasan mengapa dia bisa suka dengan Chelsea FC. Alasannya sendiri bisa dibilang cukup unik. 

Iya, Mikha berkata kalau awal dirinya menyukai Chelsea dikarenakan dia suka warna biru. Kebetulan klub dengan jersey biru yang sering dia tonton adalah Chelsea. Ditambah lagi pas dia menonton Chelsea permainannya bagus, jadilah dia semakin suka dengan Chelsea FC.

Saya nggak ngarang lho, ya. Pernyataan di atas dikutip dari jawaban Mikha di acara “Good Afternoon” dengan host Vincent dan Desta. Nah, disitu ada segmen di mana Mikha diminta menjawab pertanyaan penonton di twitter. 

Salah satu pertanyaannnya adalah “Kenapa Kak Mikha bisa suka sepakbola terutama Chelsea?” begitulah pertanyaannya. Kemudian jawaban Mikha seperti di atas, yang awalnya suka Chelsea karena dia suka warna biru.

Nggak salah, kok. Saya sendiri pun dulu awal suka Arsenal karena saya suka warna merah. Dan seperti halnya Mikha, klub dengan jersey merah yang sering saya tonton adalah Arsenal. Jadilah saya suka sama Arsenal. Nggak ada masalah! Cara orang suka dengan suatu hal, kan, beda-beda.

Baca Juga: Ayana Jihye Moon - Saya Sudah Menjadi Fans Barcelona Sejak Remaja!

Mikha Tambayong: Saya Suka Chelsea Karena Saya Suka Warna Biru!
(@miktambayong)

Sebagai penggemar berat “The Blues” tentu salah satu list tempat yang pingin dia kunjungi adalah Stamford Bridge (markas dari Chelsea FC). Iya, dia sudah pernah berkunjung ke Bridge. Kamu bisa lihat dokumentasinya di akun instagram Mikha. 

Entah sudah berapakali Mikha pergi ke sana. Mungkin sudah berakali-kali, karena dia pun cukup sering keluar negeri untuk liburan atau pekerjaan. Ya, selama ada kesempatan, kemauan, dan kemampuan, saya rasa Mikha tidak akan menyia-nyiakan untuk datang ke Stamford Bridge.

Saya pun kalau ada kesempatan dan kemampuan pasti mau banget pergi ke Emirates Stadium. Iya, yang saya punya saat ini cuma kemauannya aja, kesempatan dan kemampuannya belum ada, hahaha. Ya, sudahlah!

Pemain Chelsea Favorit Mikha Tambayong

Berbicara lebih jauh tentang Mikha yang suka Chelsea FC pasti ada beberapa pemain favoritnya di sana. Dari sebuah video yang saya temukan di Youtube, Mikha pernah ditanyai tentang pemain favorit Chelsea sepanjang masa menurutnya. Jawaban Mikha adalah Frank Lampard, Didier Drogba, Cesc Fabregas, Juan Mata, dan Eden Hazard.

Video itu sendiri diunggah tahun 2016, mungkin sekarang sudah ada beberapa pemain Chelsea lain yang menajdi favorit Mikha. Mungkin saja. Saya kurang dapat informasi mengenai itu. Tapi nama N’gola Kante dan Cesar Azpilicueta harusnya, sih, masuk. Sama duo maut lini depan juga jangan lupa. Lukaku dan Werner tentunya, hehehe.

Intinya Mikha ini True Blue banget lah. Beberapa waktu lalu pun dia membagikan kesedihan di story instagramnya mengenai situasi dan kondisi Chelsea FC sekarang ini. Ya, situasi Chelsea sekarang pasti membuat para fans-nya khawatir. Banyak desas-desus kurang baik yang beredar, termasuk desas-desus soal Chelsea yang bisa bangkrut jika tidak segera mempunyai pemilik baru.

Sudah, itu saja, sih, informasi-informasi yang bisa saya kumpulkan tentang Mikha tambayong yang merupakan fans berat Chlesea FC. Oh, iya, masih ada satu lagi. Tapi yang ini fun fact saja.

Mikha Tambayong Fans Chelsea
Mikha Tambayong dan Freddie Ljungberg (arsenal.com)

Jadi, di tahun 2013 itu selain Chelsea yang melakukan tur ke Indonesia, salah satu tim asal London lainnya yakni Arsenal juga melakukan tur ke Indonesia. Bahkan Arsenal datang sekitar semingguan sebelum Chelsea.

Nah, fun fact-nya adalah di acara tur itu Mikha menjadi salah satu host dalam rangkain menyambut kedatangan Arsenal di Indonesia. Dan karena hal itulah akhirnya Mikha Tambayong memakai jersey Arsenal yang bisa dibilang salah satu rival dari Chelsea FC.

Ya, tidak apa-apalah, toh itu hanya profesional melakukukan pekerjaannya. Itulah mengapa saat Mikha memposting foto dia yang memakai jersey Arsenal sedang mewawancarai Freddie Ljungberg. Dia menulis di caption: 

“Saya bukanlah penggemar The Gunners, tapi saya merasa bangga dan terhormat bisa mewawancarai salah satu legenda sepakbola, Freddie Ljungberg” kemudian Mikha menambahkan hastag #BluesForLife

Begitulah!

Related Posts

Posting Komentar